Jumat, 22 April 2011

Yeah Adventure : Kisah terbentuknya Yeah Adventure (part 1)

Ketika kabar tentang diadakannya turnamen menyebar ke seluruh dunia, orang-orang yang berminat mulai mencari teman untuk mengikuti turnamen itu. Begitu juga dengan manusia bernama Bejo Sutiyoso. Ia mulai mencari teman untuk bisa mengikuti turnamen.

Bejo tinggal di Kota Kediri, Jawa Timur, Indonesia. Ia mencari teman di internet. Ia pun menemukan orang yang ingin menjadi satu tim dengannya. Mereka adalah Joni dan Roni yang tinggal di Kota Blitar, Jawa Timur, Indonesia. Karena di Blitar belum ada tempat mendaftar untuk ikut turnamen, maka mereka bertiga janjian ketemu di rumah seorang Bejo Sutiyoso.

Di suatu hari yang tidak cerah alias mendung, Joni dan Roni bertemu di rumah Bejo. Bejo heran melihat Joni dan Roni membawa kappa.

“Dapat dari mana tuh kappa?” tanya Bejo kepada Joni dan Roni yang merupakan anak kembar.

“Kita nemu di sungai kappa...” kata Joni. “...Yang letaknya super amat sangat terlalu tersembunyi sekali” kata Roni ngelanjutin omongan atau perkataan Joni.

“Muchi muchi,” kata muchi sambil mengeluarkan balon air bertuliskan “Namaku Muchi.”

“Kappa ini ingin ikut bersama kita di turnamen...” kata Roni. “...Dengan begitu jumlah anggota kita pas,” lanjut Joni.

“Tapi aku ingin tahu seberapa kuatnya kalian. Ayo tanding tiga lawan satu di halaman belakang rumahku,” tantang Bejo.

“Sombong amat kau, tapi kalau kita menang kau harus mau melayani kami semua,” kata Roni.

“Okeh, tapi kalau aku menang aku harus jadi ketua tim kita. Gimana, sepakat?” kata Bejo.

“Sepakat,” kata Joni dan Roni.

Pertarungan pun dimulai. Joni dan Roni menyerang bersama dengan menggunakan jurus gabungan dilanjutkan dengan impact dari Muchi. Serangan mereka mengenai secara telak ke arah Bejo.

“Hahaha, ajur kowe!” teriak Joni dengan histeris tapi nggak juga, hehehe.

Debu dan asap mengelilingi tempat yang tadi di situ berdiri seorang Bejo Sutiyoso. Apa yang terjadi?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar