Sabtu, 30 April 2011

Yeah Adventure : Pendaftaran (part 2)

Sesampainya di tempat pendaftaran, mereka mengisi formulir. Yang harus diisi di formulir itu adalah nama kelompok, anggota kelompok, identitas atau biodata anggota kelompok, dan tanda tangan anggota kelompok. Terlihat tempat pendaftaran itu masih sepi. Mungkin karena masih pagi. Atau memang karena masih pagi. Yah, yang seperti itu tak usah dipikirkan. Yang penting kini tim Yeah Adventure telah resmi menjadi peserta turnamen.

Mereka berempat menuju papan pengumuman. Mereka memandangi tulisan yang ada di papan pengumuman itu.

“Wah, turnamen ini dimulai enam hari lagi,” kata Joni sambil membaca tulisan yang ada di papan pengumuman itu.

“Waktu yang tidak singkat untuk latihan,” kata Roni.

“Icon grup juga bisa diambil mulai besok lusa,” kata Muchi.

“Ya sudah, ayo pulang,” kata Bejo.

Di perjalanan saat melewati warung tempat tadi mereka beli gorengan, mas-mas yang jaga warung memanggil mereka. Mereka pun mendekat padanya.

“Dek, tadi kamu lupa ambil kembalianmu, nih,” kata penjaga warung sambil memberi uang kembalian.

“Makasih, mas,” kata Bejo. Mereka malu karena terlalu bersemangat sampai-sampai duit kembalian aja dilupain.

Akhirnya mereka sampai di rumah Bejo.

“Eh, kalian mau aku kasih tahu rahasia nggak?” kata Bejo.

“Boleh, rahasia apaan?” tanya Roni.

“Bentar, aku izin bapakku dulu,” Bejo pun pergi meninggalkan teman setimnya di kamar untuk bertanya kepada bapaknya.

Bejo kembali dengan membawa senyum bahagia. Itu membawa firasat baik bagi teman-temannya.

“Ayo, kawan, kita ke dunia lain!” ajak Bejo.

Sodara-sodara, teman-teman Bejo pada bingung. Siapa itu, eh, apa itu dunia lain?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar